PEWARNA PUBLIK RAPUT,- Aksi oknum pencuri membobol gedung Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 3 Siborongborong, Jalan Sipahuta Km 6 Lobusiregar II, Kecamatan Siborongborong, Tapanuli Utara, pada Jumat (04/11/2022) dalam status lidik.
Kepala SMPN 03 Binsar LH.Togatorop menuturkan, akibat pencurian itu sekolah mengalami kerugian hingga Rp 51.500.000,00 (Lima puluh satu juta lima ratus ribu rupiah).
"Sekitar Rp 51.500.000,00 ya. Kemarin kami total sesuai dengan benda yang berhasil diambil itu," ujar Binsar di Ruang kerjanya kejadian, Senin (07/11/2022).
Binsar menuturkan, benda elektronik yang hilang antara lain Crome book 9 unit,Laptop satu unit,HP satu unit dan satu Tas Rangsel, Menurut dia,status pelaku masik dalam lidik Polisi, membobol ruang Laboratorium Computer dan ruang kepala sekolah.
Binsar menuturkan bahwa aksi oknum pelaku itu sudah dilaporkan ke Polsek Siborongborong dan ditembuskan ke Polres Tapanuli Utara.
Diketahui adanya oknum pencurian berdasarkan kecurigaan pada hari Kamis 3 November 2022 dimana pintu depan dua lapis terbuat dari besi dan kayu sudah terbuka,lalu Kepsek mengamat laci meja kerja terbuka dan beberapa guru memeriksa ruangan tersebut telah kehilangan,ujar Binsar.
Kepala Sekolah Binsar LH.Togatorop menuturkan, pihaknya telah melaporkan kasus pencurian ini ke polisi.
Surat Tanda Terima Laporan Polisi Nomor STPL/B79/X/SPKT/Res Taput/Polda Sumut,pada hari Kamis 3 November 2022,pukul 12:52 Waktu setempat,yang menerima Brigka E.S.Sinaga.
Kapolsek Siborongborong AKP.B.Silalahi dihubungi lewat telpon genggamnya berulang ulang tidak diangkat,guna menelusuri sejauh mana lidik yang sudah dilakukan Polsek Siborongborong. [Tohap Simaremare]