Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

BUPATI SAMOSIR LEPAS START SAMOSIR LAKE TOBA ULTRA 2022

Sabtu, 17 September 2022 | September 17, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-09-17T10:52:20Z
PEWARNA PUBLIK SAMOSIR,- Bupati Vandiko T. Gultom didampingi Kadis Pariwisata Tetty Naibaho, Kadis Kominfo Ricky Rumapea serta Kadis Ketahanan Pangan dan Pertanian Tumiur Gultom, melepas bendera start Samosir Lake Toba Ultra 2022 dari Gedung Pusat Informasi Geopark Kaldera Toba-Sigulatti, 17/09.

Samosir Lake Toba Ultra 2022, merupakan keenam kalinya di Samosir. Memperlombakan lari maraton jarak 50,25,12dan 5 Km dengan peserta dari berbagai daerah dari luar Kabupaten Samosir dan turis mancanegara seperti Malaysia (9 orang) Jepang (2 orang), India 1(orang), Netherland 4 (orang). 

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Samosir menyambut dan  mengalungkan medali kepada Wakil Bupati Sergei, H.Adlin Umar Yusri Tambunan yang berhasil menempuh finis lari jarak 12 Km. 
Sebagai peserta, H. Adlin Umar Yusri Tambunan mengaku kagum dengan keindahan alam Samosir. "Sebuah pengalaman yang bagus sekali, kegiatan ini sangat luar biasa, pemandangan yang luar biasa. Selama menempuh jarak lari, banyak panorama indah, lintasannya banyak tantangan, turun naik, akan tetapi jalannya mulus. Pokoknya seru dan enak untuk dilintasi", Ungkapnya.
Menurutnya, Samosir Ultra Maraton sangat layak untuk dijadikan event nasional maupun internasional, dan apabila diselenggarakan tahun depan akan tetap ikut, di dalam Ungkapny.

Bupati Samosir itu juga mengatakan, Samosir Lake Toba Ultra 2022 dilaksanakan masih terbatas dengan jumlah peserta 500 orang, mengingat masih adanya pandemi covid 19. Samosir Lake Toba Ultra untuk menggeliatkan pariwisata Samosir sebagai kawasan strategi pariwisata nasional, melalui sport tourism. Salah satu yang dijual adalah panorama alam yang indah disepanjang rute yang dilewati. Peserta dapat sambil berswafoto sepanjang rute, dan ketika diposting akan menjadi promosi untuk menarik parawisata datang kesamosir.

Bupati Samosir, Vandiko T. Gultom optimis dan komit untuk membuat  Samosir Lake Toba Ultra  lebih besar lagi dan bertaraf Internasional. Hal ini dikatakannya melihat animo yang cukup besar dari peserta dari dalam dan luar negeri. " Untuk tahun depan, apabila pandemi covid sudah tidak ada lagi, event ini akan kita buat bertaraf internasional. Samosir Lake Toba Ultra 2022 ini  diikuti beberapa turis mancanegara , dan tahun depan diharapkan semakin banyak turis mancanegara yang akan ikut" kata Vandiko.

Selain dapat menikmati udara sejuk dan panorama alam yang indah, peserta juga disuguhkan untuk menonton film animasi, Awal terjadinya danau Toba, oleh letusan Gunung Merapi serta menikmati produk kopi asli Samosir,  berbelanja sovenir produk kerajinan Samosir yang dipasarkan UMKM Samosir di lokasi tersebut.
(Bolon Slow)
×
Berita Terbaru Update