Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Meriahkan Dies Natalis Unimal Ke-53, Ratusan Peserta Jalan Santai

Minggu, 05 Juni 2022 | Juni 05, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-06-05T09:49:32Z

PEWARNA PUBLIK REULEUT,- Ratusan peserta yang terdiri dari Dosen Mahasiswa, tendik dan pejabat yang ada di lingkungan Universitas Malikussaleh melaksanakan jalan sehat dengan tema "Mendukung Nalar Keberagaman dan Kebangsaan" dalam rangka memperingati Dies Natalis Unimal ke-53, dengan jarak 5.5Kilometer, Minggu (5/6/2022).

Ketua Panitia, Dedi Feriadi mengatakan, kegiatan yang dimulai pukul 07.30 WIB pagi tersebut dilakukan pelepasan langsung oleh Rektor Unimal, Prof Dr Herman Fithra ASEANG Eng. Ada sekitar 121 peserta yang hadir dalam kegiatan itu.

“Sebelum jalan, kami melakukan pemanasan terlebih dahulu. Rute yang kami ambil dengan mengelilingi kampus Reuleut, Aceh Utara dengan jarak 5,5km,” katanya.

Dedi menyebutkan, jalan santai tersebut memakan waktu lebih kurang dua jam, setelah itu pihaknya menarik kupon hadiah (doorprize) yang  dibagikan sesudah gerak jalan tersebut dilaksanakan.

"Ada 37 paket doorprize yang kita bagikan untuk peserta yang beruntung. Alhamdulillah acaranya berjalan Sukses dan Lancar berkat dukungan dan partisipasi semua pihak," imbuhnya.

Untuk diketahui, Dies Natalis Unimal kali ini mengusung tema “Membumikan Kebangsaan Melangitkan Keilmiahan” akan dimeriahkan dengan berbagai kegiatan seperti Jalan Santai, Karnaval Budaya, lomba Video tentang Citra Positif, Kegiatan Bersih Pantai Ujong Blang, Stand up comedy,  Fun Bike, turnamen Badminton dan banyak kegiatan lainnya dengan hadiah jutaan rupiah dan doorprize.

(Rdwn)
×
Berita Terbaru Update